Mudahnya perpanjang paspor sendiri!

Thursday, August 11, 2016

Hi semua, postingan kali ini aku bukan mau ngebahas soal weddingan, tapi aku pengen share pengalaman ku untuk pengajuan permohonan perpanjang paspor sendiri (tanpa birojasa). Mudah dan cepat lho teman-teman, gak pake ribet sekarang.

Sekarang untuk mengajukan paspor bisa dengan 2 cara, Walk-in (datang langsung) dan Online.

Nah kebetulan yang aku ingin ajukan adalah E-Passport (Paspor Elektronik) jadi aku ambil cara walk-in. Kalo pengajuan E-Passport si untuk saat ini tidak di bukakan jalur online hanya bisa melalui jalur walk-in saja.

Sebelum menentukan hari untuk datang ke kantor imigrasi, aku coba searching dulu persyaratan-persyaratan apa aja yang di perlukan untuk mengurus perpanjangan paspor ini. Aku akan share hal yang berkaitan dengan perpanjang paspor yang sudah lewat masa berlakunya aja ya :).  Untuk lebih lengkapnya, seperti paspor hilang/rusak/permohonan paspor baru, bisa cek di website Imigrasi.

Dokumen yang perlu di siapkan untuk permohonan perpanjangan/pergantian paspor yang sudah habis masa berlakunya :
1. Akta Lahir (Asli) + Fotokopi 1 lembar
2. Kartu Keluarga (Asli) + Fotokopi 1 lembar
3. KTP (Asli) + Fotokopi 1 lembar
4. Paspor lama + Fotokopi halaman depan yang ada fotonya dan halaman paling belakang 1 lembar
semua dokumen di fotokopi di kertas A4, untuk KTP dan Paspor tidak usah di gunting.

Nah setelah semua berkas sudah siap, aku tentuin hari nya, yaitu hari Jumat (hari ini tepatnyaa hihihi), aku sebelumnya ijin masuk siang dulu sama atasan ku.
Aku bangun pagi pagi banget hari ini, jam 4.30, supaya bisa sampai nya pagi ke kantor imigrasi. Aku tiba disana kira-kira jam 6 kurang 15. Pas aku datang ternyata sudah ada beberapa orang yang menunggu di sana. Lalu ada bapak-bapak yang menyuruh untuk menuliskan nama di kertas, dan aku ada di daftar ke 17. Kira-kira selang 15 menitan, pak satpam mulai buka pintu dan mulai membagikan nomor antrian. Ternyata pak satpamnya engga kasi nomor antriannya berdasarkan urutan di kertas hahaha. Gak tau itu kertas ide nya siapa. Pas itu aku berdiri di dekat pintu gerbang, jadi aku dapat nomor urut 5, HORE! Lumayan lah perjuangan bangun pagi ga sia2.
Setelah itu kita di perbolehkan menunggu di ruang duduk di area kantor imigrasi tepatny di depan pintu masuk. Nunggu kurang lebih 1 jam an. Sekitar jam 7 lewat, ada bapak petugas imigrasi yang keluar dan memberikan beberapa informasi ke para pemohon mengenai apa yang boleh, apa yang tidak boleh, apa yang wajib dan tidak. Tidak boleh pakai sendal jepit, kaos, kaos lengan buntung, rok mini. Dan ini yang menurut aku perlu di perhatikan, jangan sampe salah membuat permohonan, kalo mau perpanjang paspor/ sudah pernah punya paspor sebelumnya, jangan bilangnya atau membuat permohonan paspor baru, bisa ada hukuman pidana lhoo dan yang lebih seremnya, bisa masuk daftar hitam, yang berarti kalo kita melakukan permohonan paspor dimana pun akan di tolak. Ini kata petugas imigrasi nya yaa..
Setelah petugas imigrasi selesai bicara, kira-kira jam 8 kurang 15, loket mulai di buka, nomor antrian 1-5 sudah mulai di panggil masuk. Di loket, semua berkas kelengkapan di periksa, ada di tanya-tanya juga, bikin paspor buat apa? mau bikin paspor biasa apa E-passpor? Setelah itu aku dikasi map dan formulir. Setelah isi form, nunggu panggilan lagi untuk wawancara dan foto. kurang lebih nunggu 15-20 menit. Setelah selesai foto dan wawancara, kita akan dikasi kertas "Bukti Tanda Pembayaran" sebagai alat untuk melakukan pembayaran ke bank. Setelah itu boleh pulang deh.
Nanti setelah selesai melakukan pembayaran di bank-bank yang menerima layanan pembayaran MPN G2, baru paspor akan di proses. Biasanya bank-bank besar di Indo sudah bisa melayani pembayaran MPN G2. Yang pasti bisa itu BCA, BNI (kata bapak imigrasi nya), yang lainnya aku kurang tau.  Untuk e-passport, proses nya lebih lama dari passport biasa, sekitar 2 minggu baru akan selesai kata petugas imigrasinya.

Conclusion..........

Hal-hal yang perlu di perhatikan sewaktu mengurus paspor :
1. Kalo bisa sebelum datang ke kantor imigrasi, semua berkas di lengkapi dan di fotokopi dulu di kertas A4, supaya prosesnya lebih cepat.
2. Pakai pakaian sopan dan rapih, pakai sepatu, celana panjang dan kemeja aja kalau mau aman.
3. Kalo cewe jangan lupa dandan ya, kan mau di foto hihihi....
4. Jangan lupa bawa bolpen HITAM, iya harus hitam, ga boleh warna lain.
5. Datanglah sepagi mungkin kalau tidak mau antri panjang. Gerbang buka jam 6 pagi, loket buka jam 7.30 pagi, jadi kira-kira sendiri aja yah harus datang jam berapa.
6. Gak perlu bawa uang tunai banyak-banyak, karena pembayaran nya di lakukan di bank.

Okay sekian sharing ku hari ini...
Semoga bisa membantu teman-teman semua....

God Bless :)
Wifina
 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS